KOROWOU- Mutasi dan serah terima jabatan merupakan hal yang lazim di lingkungan Polri, namun sangat penting artinya terutama dalam upaya penyegaran jalannya organisasi dan dinamika operasional serta peningkatan efektifitas, efesiensi kinerja ditubuh Polri.
Polres Morowali Utara pun demikian dimana salah satunya adalah sebagai promosi terhadap anggota Polri dalam meniti karier untuk selanjutnya lebih meningkat. Kamis (20/10/2022) Polres Morowali Utara melaksanakan Upacara serah terima jabatan Kasat Intelkam, Kasikum dan Kapolsek Mori Atas.
Berdasarkan Keputusan Kapolda Sulteng nomor: KEP/371/IX/2022 tanggal 27 September 2022 Kasat Intelkam Polres Morowali Utara AKP Usman mendapatkan promosi jabatan sebagai Kasat Intelkam Polres Banggai, beberapa tahun lalu AKP Usman juga pernah menjabat sebagai Pejabat Sementara (PS) Kasat Intelkam di Polres Banggai, untuk menggantikan posisinya Kapolda mengangkat AKP I Nyoman Sudano sebagai Kasat Intelkam Polres Morowali Utara.
Sementara itu, berdasarkan keputusan Kapolda, jabatan Kasikum Polres Morowali Utara pun bergeser dari Iptu Ruben Hehi kepada Iptu Lasida yang merupakan Kapolsek Bumiraya. Iptu Ruben Hehi mendapatkan promosi untuk menduduki jabatan Kapolsek Mori Atas.
Saat kegiatan Rama Tama dalam amanatnya Kapolres Morowali Utara AKBP Ade Nuramdani menyampaikan selamat atas promosi jabatan yang telah diamanahkan negara kepada anggota Polri yang mendapatkan kesempatan promosi, Kapolres pun menyampaikan selamat bertugas ditempat yang baru.
Selain itu, Kapolres juga menyampaikan beberapa hal penting diantaranya mengajak seluruh personel Polres Morowali Utara untuk bekerja sama dengan para pejabat baru dalam melaksanakan tugas dan segera menyesuaikan diri.
Anggota Polri dituntut untuk mampu melaksanakan tugas dan tanggungjawab serta memegang kepercayaan yang telah diamanahkan Negara serta melanjutkan dan tingkatkan hal-hal posotif yang telah dilakukan pejabat lama selama bertugas.
“Setiap jabatan, tugas dan tanggungjawab yang kita emban merupakan amanah dari Tuhan, oleh sebab itu marilah kita laksanakan dengan sabaik mungkin dan tidak lupa untuk tetap bersyukur” tuturnya.
Usai melaksanakan Upacara, kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pemberian salam perpisahan bagi pejabat yang lama dan salam perkenalan para pejabat baru. VAN